Setelah kemunculan generasi baby boomers, dilanjutkanlah dengan kemunculan generasi X. generasi X ini merupakan generasi yang dilahirkan dalam rentang waktu tahun 1961 sampai dengan 1980. Generasi ini dikenal dengan generasi yang cenderung menyukai resiko dan senang mengambil keputusan yang matang akibat dari asuhan dari generasi yang sebelumnya, yakni generasi baby boomers.
Generasi ini dilahirkan disaat adanya gejolak–gejolak dan transisi serta menyaksikan segala macam konflik global seperti halnya perang Vietnam, perang dingin, dan juga peristiwa runtuhnya tembok berlin. Generasi ini dikenal sebagai generasi yang lebih toleran dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Generasi ini juga dapat menerima perbedaan yang ada di sekitar kita.
Karakteristik Khusus Generasi X
Berikut ini adalah beberapa karakteristik khusus generasi x, antara lain :
- Mandiri
- Mementingkan kesinambungan
- Berpikiran luas sehingga mampu mengembangkan bakat dengan baik
- Menyukai pekerjaan yang tidak formal
- Lebih senang memiliki karir sendiri
- Memiliki potensi untuk menjadi pengusaha
- Memiliki ekspresi yang cenderung skeptic
- Senang berekspektasi yang tinggi terhadap sesuatu
- Pragmatis
- Tidak menyukai akan otoriter kekuasaan
- Cenderung tidak sabar, sinis , dan seringkali menolak aturan
- Tidak ada prospek jangka panjang
Kehidupan Kerja Generasi X
Berikut ini adalah beberapa detail kehidupan kerja yang biasanya disenangi oleh para generasi X, antara lain :
- Senang dengan semakin banyaknya relasi kerja
- Tidak menyukai pembicaraan yang basa – basi
- Mulai menyukai sesuatu yang berbentuk digital (lebih memilih menggunakan email untuk urusan kerja dibandingkan dengan wawancara kerja)
- Gaya komunikasi yang informal
- Gaya bicara yang lugas dan langsung ke inti permasalahan
- Menyukai informasi yang jelas sehingga saat pembuatan CV kerja cenderung membuat CV yang informatif dan langsung dapat dimengerti
Nah, itu dia beberapa informasi mengenai generasi X. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda dan dapat menjadi referensi untuk Anda dalam mengetahui generasi X kedepannya.