Saya lulusan Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen, dalam perjalanan karir saya sudah bekerja di Bisnis Ritel; Manufaktur; Asuransi; Keuangan (Multifinance), tetapi saya selalu berganti-ganti bidang kerja yang akhirnya membuat saya sendiri tidak tahu keahlian saya ada di mana, tolong bantu saya. Terima kasih.
Dear Ahmad,
Wah menarik sekali perjalanan karir Anda. Sebenarnya kalau dilihat dari pekerjaan yang pernah Anda lakukan, sesungguhnya masih tidak jauh dari bidang Ekonomi. Entah itu ritel, manufaktur, asuransi, maupun keuangan, sebenarnya semua itu adalah cabang dari bidang Ekonomi. Yang perlu Anda teliti adalah sebenarnya Anda lebih berminat pada cabang yang mana, dari sekian banyak cabang bidang Ekonomi yang perlu Anda tekuni. Dan di cabang yang manakah Anda merasa paling kompeten? Selain sesuai dengan minat dan juga kompetensi, yang perlu Anda teliti juga adalah prospek Anda di masa depan, mana keahlian yang paling prospektif untuk dikembangkan? Perlu diingat, Anda perlu mengembangkan suatu keahlian/kompetensi tertentu yang terus diasah sehingga semakin baik sehingga karir Anda pun akan meningkat.
Well, apabila Anda bingung tentang minat Anda Anda, mungkin asesmen yang kami sediakan di situs ini dapat membantu: http://konsultankarir.com/asesmen/
Setelah mengetahui profil minat Anda, Anda dapat mencocokkannya dengan daftar profesi yang tersedia, sesuai dengan minat Anda tersebut: http://konsultankarir.com/daftar-profesi-2/
Mudah-mudahan jawaban kami membantu.
Salam,
Tim Konsultankarir.com