Saya Putri Utami lulusan S1 jurusan FMPIA program studi Fisika Instrumentasi ITB th 2009. Saya mersakan di bidang jurusan ini agak sulit mendapat peluang untuk bekerja di Swasta maupun BUMN. Untuk itu saya putuskan mengikuti Prgram S2 MBA di SBM ITB, yang menjadi pertanyaan saya adalah :
1. Dengan saya mengambil gelar MBA bagaimana dengan peluang karir saya?
2. Bisa tidak saya mengikuti rekrutmen yang diperuntukan untuk S1 jurusan manajemen sedangkan saya S2nya yang bidang manajemen?
Atas perhatian dan bantuan jawabannya saya ucapkan banyak terimakasih.
Wass.
Putri Utami
Dear Sdr. Putri,
Dengan melanjutkan pendidikan di MBA, Anda memiliki cakupan ilmu lebih luas terutama dalam manajemen. Konsekuensinya, Anda pun akan mendapatkan ekspektasi yang lebih untuk berkontribusi dalam dunia kerja. Sementara untuk memasukinya, ada banyak persyaratan selain latar pendidikan. Sebaiknya, Anda mulai mengikuti perkembangan profesi/karir yang diminati, termasuk lingkup bisnisnya. Amati pula kecenderungan personal dalam berkarir sehingga menemukan passion dalam bekerja. Semoga bermanfaat, terima kasih.
Salam,
Ardiningtiyas P.