Umur saya sekitar 35 tahun, saya sekarang bekerja pada sebuah perusahaan Multinasional Jepang pada departement IT. Dalam beberapa waktu terakhir ini ada semacam kejenuhan saya akan profesi yang saya jalani saat ini. Walaupun karir yang saya jalani sesuai dengan background pendididikan saya. Sebelum di perusahaan ini, saya juga pernah bekerja pada perusahaan asal Taiwan, di sinilah minat akan marketing dan sales itu muncul dan saya pernah ditarik pada bagian marketing.. Suasana IT yang penuh dengan invasi teknologi awalnya sangat menarik namun setelah dimutasikan ke marketing saya menemukan sebuah dunia baru yang sangat menantang, di mana kemampuan berkomunikasi dan interpersonal skill sangat terasa. Walaupun dikejar target yang kadang membuat saya tertekan, tapi memang saya menyukai pekerjaan di lapangan, bukan seperti karir saya saat ini yang benar full office, bagaimana tanggapan bapak/ibu?
Martani
Dear Sdr. Martani,
Pada dasarnya kita memang tidak hanya memiliki satu minat, yang ada adalah kecenderungan terkuat. Bahkan pada sebagian orang, bisa dua atau tiga kecenderungan yang kurang lebih sama kuatnya, Anda bisa membaca lebih detil pada artikel tentang minat karir & kecenderungan yang ada di web ini.
Kejenuhan juga bisa menjadi indikasi Anda memerlukan tantangan lebih dan penguasaan skill di bidang saat ini telah ?cukup?. Sebelumnya, kita perlu sedikit ?membedakan? marketing dan penjualan. Penjualan/sales ada di dalam marketing, sementara marketing sendiri lebih luas termasuk perencanaan strategis juga pencitraan. Dalam hal ini, lebih pada sales dengan pencapaian target. Bisa saja Anda terjun di dunia marketing dan memanfaatkan pengetahuan produk dan praktis tentang IT di sana yakni marketing di dunia IT. Meski bisa saja mencoba di area lain seperti costumer goods.
Semoga bermanfaat, terima kasih.
Salam,
Ardiningtiyas