Salam hormat,
Dimanakah posisi karir yang tepat untuk fresh-graduate?
Hal ini karena jarang job vacancies yang menawarkan untuk fresh-graduate.
Poin apa saja yang “menjual” yang harus ditulis dalam CV atau resume seorang fresh-graduate?
Mohon informasinya.
Terima Kasih
Firdha
Dear Firdha
Sebenarnya banyak juga yang membuka kesempatan itu. Posisi yang tepat? Secara umum akan masuk di level pemula ya, namun bisa jadi karena adanya pengalaman (mungkin bekerja sambil kuliah) level ini tidak akan terlalu lama.
Yang perlu ditekankan di CV/Resume adalah pengalaman Anda terkait dengan pekerjaan (aktivitas) saat itu yakni mahasiswa. Misal: penulisan skripi/tugas akhir, pengalaman magang (untuk D3), organisasi, kepengurusan, event, dsb. Deskripsikan secara detil posisi, tugas & tanggung jawab, plus bisa juga pengalaman paling berkesan/ yang dipelajari dari kegiatan tersebut, baik ketika menjadi ketua program atau anggota tim.
Tuliskan pula minat/hobi secara spesifik, jangan hanya Membaca. Apa yang Anda baca? Misal: novel hukum John Grisham, essay Umar Kayam, biografi, komik Doraemon – sebutkan buku favorit dengan alasan singkat. Begitu juga jika suka mendengarkan atau memainkan musik, berkunjung ke situs sejarah seperti museum dsb. Tujuannya untuk memberi gambaran jelas tentang diri Anda, karena akan banyak sekali file yang harus dibaca, pastikan Anda tampil ‘beda’ dengan diri sendiri. Semua data ini akan menjadi bahan diskusi saat interview, jadi tuliskan sebenar-benarnya.
Perusahaan pun akan lebih mudah menilai apakah Anda sesuai di tempat yang dilamar, atau akan ditawarkan posisi/bidang lain. Ini sangat mungkin terjadi, karena yang dicari dari fresh graduate pertama kali secara umum adalah pola berpikir, integritas dan teamwork. Semoga bermanfaat & terima kasih.
Salam,
Ardiningtiyas