Saya laki-laki, 25th. Saya bingung memilih karir yang berprospek dari segi gajinya, karena saya ingin pekerjaan yang bergaji relatif besar. Mohon informasi pekerjaan-pekerjaan yang bergaji relatif besar? Masihkah ada kesempatan untuk berpindah karir di umur saya yang sekarang? Umur berapa sebaiknya tidak berpindah karir?. Terimakasih
Wahyu Arifin
Dear Sdr. Wahyu,
Anda perlu mendefinisikan apa yang dimaksud ?gaji besar?. Anda pasti juga memahami bahwa nilai nominal ini akan berbeda untuk tiap individu, terkait kebutuhan pokok, apresiasi diri (ketrampilan teknis & kompetensi), kompleksitas tugas, dsb.
Dalam usia Anda saat ini, tentu masih memungkinkan untuk memilih pekerjaan yang memberikan banyak peluang untuk berkembang secara profesional maupun personal. Yang perlu ditelisik adalah, akankah Anda menikmati tantangan untuk memperoleh keahlian-keahlian baru?.
Kami belum bisa memberikan daftar pekerjaan yang Anda perlukan, namun bisa diamati dari beberapa situs lowongan kerja yang menyertakan penawaran gaji. Anda bisa memetakan trend di Indonesia untuk 2-3 tahun ke depan. Perkiraan kasar, sektor pertambangan dan IT masih menempati urutan teratas sekaligus ‘fluktuatif’. Dunia kreatif pun menawarkan nominal yang ‘tidak standard’ karena terkait seni & ‘taste’. Apresiasi finansial ini masih harus dilihat dari level Anda juga, apakah entry, middle atau senior level.
Pada intinya, perpindahan karir akan selalu relevan di usia berapa pun, sepanjang individu bersedia menjalani konsekuensinya. Sebagian besar pada umumnya memang menginginkan telah menemukan ‘fokus karir’ di usia menjelang 30. Hal ini terkait dengan tanggung jawab baik pada diri sendiri dan keluarga (bagi yang telah berkeluarga). Semoga bermanfaat, terima kasih.
Salam,
Ardiningtiyas