Dear Konsultankarir,
Saya DIII Teknik sipil umur 32 tahun, hampir 3 tahun bekerja membantu pekerjaan Karyawan Salah satu Tower Provider di Indonesia “PT. Protelindo” karena load pekerjaan Beliau yang banyak sehingga merekrut saya untuk membantu pekerjaan kantornya, apakah faktor terburuk jika membuka usaha sembari bekerja dengan orang lain baik pekerjaan & usaha tersebut. Thanks-Ukik-Semarang
Dear Sdr.Ukik,
Pada prinsipnya tidak ada yang salah dengan hal ini, akan tetapi memang perlu kesiapan seperti menyediakan energi lebih banyak (baik pikiran maupun tenaga), pengaturan waktu, kemampuan multitasking, dan kepekaan etika-integritas. Untuk poin ke tiga, Anda perlu mengembangkan sensitivitas antar kepentingan yang mungkin bisa saling tarik-menarik. Untuk itu, Anda perlu mengenali dan memahami tujuan diri sendiri. Ini memang memerlukan proses cukup panjang dan kesabaran, karena seringkali kita bingung sendiri dengan kemauan diri, terlebih jika memiliki beragam minat dan skill :). Namun, tidak perlu khawatir, kami yakin Anda memiliki orang-orang terdekat yang dapat dipercaya dan mampu memberikan dukungan (termasuk kritik) yang membangun. Manfaatkan pandangan mereka dengan lapang dada, karena setiap orang memiliki blind spot (titik buta), orang lainlah yang biasanya menunjukkan ini. Blind spot bisa berupa kemampuan maupun sikap personal.
Kalaupun Anda memiliki obsesi untuk kelak sepenuhnya mengembangkan usaha sendiri, kesempatan bekerja dengan orang lain merupakan potensi networking (sekalipun di bidang yang berbeda), dan pengembangan kompetensi. Anda dapat belajar kerjasama, mengatasi konflik, negosiasi, kompromi, dan banyak lagi. Semoga bermanfaat & terima kasih.
Salam,
Tim Konsultankarir.com